Tiga menit menjelang hari ini usai, dan aku nyaris menutup mata. Alhamdulillah masih diingatkan untuk menuliskan barang sepatah dua patah kata.
Hari ini, seseorang mengirimkan rekaman ceritan pukul 4 pagi via e-mail. Aku sendiri baru membuka komputer biasanya sekitar pukul 8 atau 9 pagi menjelang pergi kuliah. Baru dengar sebentar agak terkejut karena menemukan tokoh seorang ibu peri, beserta beo yang mendapatkan hukuman bisa menirukan suara macam-macam atas kesombongannya.
Yah, batasan antara dunia fiksi, akidah dan sebagainya, menjadi pelajaran hari ini. Ada keraguan yang sempat hadir, tapi kemudian seorang kawan membantu ku mencarikan informasi tentang ini. Ada fatwa tentang ini ternyata, alhamdulillah pelajaran baru.
Buatku, mengedit ulang tak jadi masalah, hanya saja si empunya cerita kemarin malam bekerja keras hingga subuh untuk merekamnnya. Memintanya untuk merevisi beberapa bagian adalah sebuah pekerjaan yang agak berat untuk hatiku.
Tapi shoganai, ne...amal harus diikhtiarkan sebaik mungkin. Smoga Allah karuniakan kesabaran dan kebaikan berlimpah untuk saudari kecilku itu. Yang bekerja keras kemarin dan hari ini.
Untuk hidayah...untuk hari esok anak-anak itu nanti, keringat dan lelah kita hari ini sangat kecil artinya...
**catatan dua purnama**
Hari ini, seseorang mengirimkan rekaman ceritan pukul 4 pagi via e-mail. Aku sendiri baru membuka komputer biasanya sekitar pukul 8 atau 9 pagi menjelang pergi kuliah. Baru dengar sebentar agak terkejut karena menemukan tokoh seorang ibu peri, beserta beo yang mendapatkan hukuman bisa menirukan suara macam-macam atas kesombongannya.
Yah, batasan antara dunia fiksi, akidah dan sebagainya, menjadi pelajaran hari ini. Ada keraguan yang sempat hadir, tapi kemudian seorang kawan membantu ku mencarikan informasi tentang ini. Ada fatwa tentang ini ternyata, alhamdulillah pelajaran baru.
Buatku, mengedit ulang tak jadi masalah, hanya saja si empunya cerita kemarin malam bekerja keras hingga subuh untuk merekamnnya. Memintanya untuk merevisi beberapa bagian adalah sebuah pekerjaan yang agak berat untuk hatiku.
Tapi shoganai, ne...amal harus diikhtiarkan sebaik mungkin. Smoga Allah karuniakan kesabaran dan kebaikan berlimpah untuk saudari kecilku itu. Yang bekerja keras kemarin dan hari ini.
Untuk hidayah...untuk hari esok anak-anak itu nanti, keringat dan lelah kita hari ini sangat kecil artinya...
**catatan dua purnama**
Comments