Skip to main content

Dimana? [2]

Disini aku tak hendak membahas tentang peran muslimah, hak dan kewajiban muslimah, dsb, karena banyak buku telah membahasnya. Meskipun ada sebagian kalangan yang merasa tak puas, karena banyak sekali buku/tulisan tentang muslimah, ditulis oleh para bapak dan dirasakan masih kurang seimbang. Semoga para penulis senantiasa dituntun oleh Allah SWT untuk mencatatkan dan menyebarkan kebaikan dan kebenaran yang berlandaskan kitab suci.

Ada dua hal yang ingin aku soroti disini. Pertama, apa yang membedakan aktivitas seorang muslimah dengan yang lain. Kedua, bagaimana menyeimbangkan setiap peran.

Apa yang membedakan aktivitas muslimah dengan yang lain?

Dari luar bentuknya sama. Muslimah menjadi anak, istri, ibu, saudara, kawan. Muslimah belajar, sekolah, bekerja, bersosialisasi. Bentuknya sama, karena semua perempuan melakukannya.

Tapi yang membedakan mereka adalah niat. Ada yang mencari uang, ketenaran, kepuasan pribadi semata, dsb. Tapi muslimah melaksanakan semua itu untuk mendapatkan eksistensi dirinya, di hadapan Allah. Ia melakukan segalanya karena Allah, untuk Allah, dan dengan cara yang diridhai Allah.

Satu-satunya ambisi pribadinya adalah untuk mengejar derajat tertinggi di sisi Allah.

Baginya, tak berguna, tak ada artinya seluruh manusia menyukainya, mengaguminya, memujinya, bila Allah tak meridhainya. Tapi ia yakin, bila Allah ridha padaNya, maka seluruh penghuni langit dan bumi, akan ridha kepadaNya.

Karena itu meski bentuknya sama, hasilnya akan berbeda. Seseorang yang mencari dunia, hanya akan mendapatkan dunia, tapi seseorang yang mencari akhirat, akan mendapatkan keduanya.

Muslimah punya banyak peran sepanjang hidupnya. Bagaimana menyeimbangkan setiap peran yang ada? Ia menjadi anak, istri, ibu (atau doble karena menjadi ayah juga), anggota keluarga besar, anggota masyarakat, serta warga negara. Ia juga berkewajiban untuk beramal shalih, baik itu dalam bentuk ibadah khusus maupun bukan. Untuk bekal beramal ia harus menuntut ilmu. Betapa banyak peran dan kewajiban yang dipikulnya. Untuk menjaga kesinambungan amal, agar ruh Islam senantiasa berkembang menghidupi hati-hati di setiap tempat dan zaman, ia pun harus berdakwah.

Benar, bahwa setiap muslimah juga boleh memilih peran yang paling minimal yang bisa dilakukannya. Seorang perempuan yang beriman, sholat, puasa, dan mentaati suaminya, akan beroleh syurga. Boleh jadi ada yang merasa cukup dengan ini (sungguh, melakukan peran ini pun sangat berat rasanya).

Tapi ada beberapa orang yang dititipi amanah lain atau ia ingin berbuat lebih, mengejar kedudukan yang lebih tinggi. Dia harus bekerja ekstra keras dan berkorban lebih banyak. Hari-harinya padat terisi, antara beribadah, belajar dan beramal. Tak bisa bermalas-malasan. Karena mimpi yang besar tak kan bisa dicapai dengan usaha yang sama.

Salah satu cara membentuk keseimbangan adalah elastisitas. Porsi setiap peran dilakukan seuai kebutuhan. Ada masa dimana porsi terbesar adalah keluarga dan anak-anaknya, ada masa porsi terbesar itu adalah masyarakatnya, atau saat lain justru dirinya dan sekolahnya, saat ia sedang kritis dengan ujian akhir, misalnya.

Ada masa dimana ia harus merelakan diri untuk absen dari rapat-rapat organisasi untuk melakukan perannya yang lain. Tapi ia bersaha mengkomunikasikan, keep in touch, menyumbangkan ide dengan cara lain, berkonstribusi semampunya (misal uang), dan muncul saat eksekusi.

Namun, sesuper-supernya seorang muslimah, ia tak mungkin mengerjakan setiap perannya sendirian. Sehebat apapun ia, ia memiliki keterbatasan. Disinilah diperlukannya kerja sama. Amal jamai antara ia-keluarga-muslimah lain-dan juga anggota masyarakat yang lain saat ada peran-peran yang tak dapat dilakukannya dengan optimal.

Muslimah maju, tak pernah sendirian. Senantiasa ada tangan-tangan penopang di sekitarnya. Disinilah diperlukan keikhlasan antara semua pihak, dan kerjasama yang terjalin manis.

Ia menjadi ibu sepenuh jiwa. Namun ada masa, ia belajar, suaminya yang mengerjakan pekerjaan rumah. Saat ia bekerja, ada muslimah lain yang menjalankan peran menjaga dan mengajar anak-anaknya.

Jangan katakan seorang ibu yang pergi berdakwah (di masjid, di sekolah, di parlemen, di ...), membawa/meninggalkan anak-anak kecil, seperti seorang ibu yang tak sayang kepada anak-anaknya. Sungguh, tatkala ia pergi, menyebarkan kebaikan, itu juga investasi yang luar biasa untuk pendidikan anak-anaknya kelak.

Anak-anaknya tak akan terus-menerus di rumah. Ia akan pergi ke luar rumah, bergaul dengan masyarakat sekitarnya. Bila ibu tak peduli untuk memperbaiki masyarakatnya, bagaimana ia akan tenang melepaskan anak-anaknya? Bukankah masyarakat yang sakit akan menjadi racun bagi mereka? Sebaliknya, masyarakat yang sehat dan beriman akan menjadi sarana pendidikan anak yang baik.

Wallahu a'lam

Aku tahu, semuanya bukan perkara yang ringan. Jatuh bangun, babak belur, adalah sebuah keniscayaan bagi setiap pembelajaran. Tapi bila tak pernah jatuh, apa kita boleh berharap bisa berjalan apalagi berlari mengejarNya?

Mari berpegangan tangan, agar tatkala salah satu dari kita terjatuh, kita bisa saling menolong untuk menegakkan langkah. Ganbarimashoo...

Comments

Popular posts from this blog

Dua Anugrah

Sabtu itu 30 Mei-seperti kebanyakan sabtu-sabtu yang lain-saya menghabiskan waktu hampir seharian di masjid. Bertemu dengan saudari-saudari untuk rapat koordinasi kegiatan masjid, belajar Islam, bercengkrama, dan makan bersama. Tak disangka, saya bertemu kembali dengan sepasang kakak-beradik dari Iraq. Pertemuan kedua setelah pertemuan pertama dalam suasana duka, saat suami sang kakak meninggal lalu dimandikan dan disholatkan di masjid ini. Kalau tak salah bulan Maret 2009 yang lalu. Subhanallah...ternyata mereka berdua diutus Allah SWT untuk menyampaikan kabar gembira: Undangan mengunjungi rumahNya yang sudah lamaaa sekali saya rindukan. Iya, setelah mengobrol kesana-kemari, saat mereka memilih-milih hijab untuk dipakai ke Tanah Suci tahun ini, saat saya meminta supaya didoakan untuk bisa pergi juga, mereka malah spontan berkata: "Come with us. We ll cover all for you..." Saya masih terbengong meski sejurus kemudian berusaha menahan tangis yang nyaris tumpah. Ya Allah...Ya R

Rahasia Hati

Percaya tidak, bahwa kita akan benar-benar jatuh cinta pada pasangan kita setelah kita menikah? Itu pesan yang tersirat di kitab suci, yang aku coba percayai. Aku selalu bilang pada orang-orang di sekitarku bahwa aku tak ingin jatuh cinta dan punya pacar karena tak mau patah hati. Beberapa kawan menganggap hal ini gila. Kadang aku sendiri tak benar-benar yakin sepenuhnya. Tapi dengan apa kita kan sanggup menyangkal apa-apa yang telah Ia tetapkan? Hal itu baru kubuktikan sendiri setelah aku menimbang perasaan dan pikiranku, tentang orang yang menjabat tangan ayahku, tepat 20 hari yang lalu. Lelaki ini datang dari dunia yang teramat beda dengan dunia yang selama ini akrab denganku. Bahkan kami bertemu pertama kali hanya selang 3 hari sebelum hari yang bersejarah itu. Namun hari demi hari, selapis demi selapis, rasa kasih itu menyusup dalam hati kami. Dia menyebutnya cinta yang bertambah setiap hari, aku menyebutnya syukur setiap hari karena menemukannya, menemukan belahan ha

DalamHening

Sejak acara rutin kami diadakan, hanya sekali dua kali saja dia datang. Lalu ia menghilang. Pekerjaan dan sakit ibunya-sampai ia meninggal di kota lain-membuatnya lama tak hadir. Hingga kemarin ia tak muncul. Sampai-sampai, aku tak pernah berhasil mereka-reka seperti apakah wajah muslimah jepang yang satu ini. Saat ibunya meninggal, Juli lalu, aku sempat mengiriminya e-mail lewat kawan (dia membantu menerjemahkan) balasannya adalah ia merasa tak ingat aku, tapi ia mengucapkan terima kasih. Walah...guru yang masih payah aku ini...tak mengenali dan tak dikenali muridnya sendiri. Hiks... Kemarin, Allah mengizinkan kami bertemu. Ia hadir saat acara hampir usai. Aku memang tak mengenalinya. Tapi ketika di sekitarnya berserakan kertas, dan orang-orang di sekitarnya dan ia bergantian menulis kertas itu, puzzle di kepalaku mulai tereka. Yaa.. dia lah orang itu. Orang yang aku nanti kehadirannya. Tapi seperti biasa, dalam keramaian, aku masih saja terlalu pemalu untuk mengajaknya bicar