Apa yang akan menyertai perasaan saat kita jatuh cinta? Ya. Patah hati. Serupa perpisahan yang merupakan sebuah konsekuensi dari pertemuan. Seperti itulah perasaanku saat mengantar kawan dan saudaraku menikah.
Kesadaran bahwa akan ada yang berubah, kadang menjerat kita pada kesedihan yang dalam.
Aku ingat, di ulang tahunku beberapa tahun yang lalu, seorang kawan, yang sudah seperti abang sendiri, mengucapkan selamat ulang tahun. Saat aku menagih hadiah (sambil bercanda) dia bilang..."hadiahnya teteh aja, yaa..."
Aku tahu, saat itu persaanku bercampur menjadi satu. Antara haru, membayangkan dia akan menggenapkan separuh diennya, sekaligus sedih, karena akan ada hal yang berubah di antara kami. Tak lupa ia tanyakan kriteria ipar yang baik buat dia. Huwaa...mana ku tahu... kusarankan bertanya pada orang yang mengenalnya dengan lebih baik. Bukankah meski selama kami ini "rukun dan damai" ada banyak tabir yang tak kuketahui sebagai bagian dari konsekuensi hijab?
Tahu apa yang dia bawakan sebagai "hadiah ulang tahun" itu? Sahabatku sendiri! Sahabat sekaligus saudaraku. Hingga aku menangis mendengar kabar itu. Mana ipar mana saudara??? ^_^ Belum lagi ketika saudaraku itu berkata, (kira-kira, red) "Ka, ga usah ada yang berubah. Dia tetap abangmu selamanya..."
Aku tahu, ada yang kemudian berubah. Aku 'kehilangan' dua saudara sekaligus di satu sisi. Tapi di sisi lain, ternyata kemudian kutemukan, kami bersaudara dengan cara yang berbeda. Pernah kami bertiga pergi bersama ke pernikahan seorang kawan. Dan aku berlaku seperti anak mereka. Saat itu aku percaya lagi...bahwa meski caranya berbeda, ikatan antara kami bertiga tak pernah lepas, bahkan semakin kuat. Pun ketika anak mereka lahir, aku merasa menjadi tantenya, tante yang sebenarnya. Bahkan sebelum kepergianku ke Jepang ini mereka mendiskusikan dan mencari-cari siapa kira-kira orang yang tepat untuk 'menjadi partner hidupku'.
Tapi kesepian, kala satu persatu mengarungi kehidupan yang baru, tetap saja terasa. Tak semua orang sanggup untuk mempertahankan jalinan kasih yang selama ini terjalin. Waktu bersama semakin terbatas, berkurangnya perhatian dan konsentrasi, dsb. Membuat kawan-kawan kita, tak lagi milik kita.
Tak ada yang abadi memang...
Tapi Dia tak pernah membiarkan kita benar-benar sendiri. Manusia datang dan pergi silih berganti dalam hidup kita. Memberi warna pada rasa, pada jiwa, memahatkan kenangan pada ingatan. Dan membuat kita tetap memiliki harapan akan sebuah pertemuan yang lebih indah di keabadian.
Kawanku yang lain mengingatkan: tidak ada yang perlu disesali secara berlebihan. Tidak ada hak kita atas mereka. Semuanya milik Allah dan akan kembali kepada Allah.
Pernyataan yang tegas, dan mengingatkanku akan hakikat mahluk.
Tapi sungguh aku ingin memohon, ya Rahman...
Bila waktuku tiba, semoga tak kubuat seorangpun patah hati. Karuniakan sebanyak mungkin cinta dalam hatiku untuk menyayangi sebanyak mungkin mahlukMu, dan berikan aku kekuatan dan kesempatan untuk membuktikan, bahwa aku selalu ada untuk mereka, terutama saat mereka memerlukanku. Adik-adikku tak kan kehilangan kakaknya, kawan-kawanku tak akan kehilangan sahabatnya, dan kakak-kakakku tak kan kehilangan adiknya.
Sungguh...
mereka bukan kehilangan saudara...tapi justru saudara mereka bertambah satu...
Amin...
Kesadaran bahwa akan ada yang berubah, kadang menjerat kita pada kesedihan yang dalam.
Aku ingat, di ulang tahunku beberapa tahun yang lalu, seorang kawan, yang sudah seperti abang sendiri, mengucapkan selamat ulang tahun. Saat aku menagih hadiah (sambil bercanda) dia bilang..."hadiahnya teteh aja, yaa..."
Aku tahu, saat itu persaanku bercampur menjadi satu. Antara haru, membayangkan dia akan menggenapkan separuh diennya, sekaligus sedih, karena akan ada hal yang berubah di antara kami. Tak lupa ia tanyakan kriteria ipar yang baik buat dia. Huwaa...mana ku tahu... kusarankan bertanya pada orang yang mengenalnya dengan lebih baik. Bukankah meski selama kami ini "rukun dan damai" ada banyak tabir yang tak kuketahui sebagai bagian dari konsekuensi hijab?
Tahu apa yang dia bawakan sebagai "hadiah ulang tahun" itu? Sahabatku sendiri! Sahabat sekaligus saudaraku. Hingga aku menangis mendengar kabar itu. Mana ipar mana saudara??? ^_^ Belum lagi ketika saudaraku itu berkata, (kira-kira, red) "Ka, ga usah ada yang berubah. Dia tetap abangmu selamanya..."
Aku tahu, ada yang kemudian berubah. Aku 'kehilangan' dua saudara sekaligus di satu sisi. Tapi di sisi lain, ternyata kemudian kutemukan, kami bersaudara dengan cara yang berbeda. Pernah kami bertiga pergi bersama ke pernikahan seorang kawan. Dan aku berlaku seperti anak mereka. Saat itu aku percaya lagi...bahwa meski caranya berbeda, ikatan antara kami bertiga tak pernah lepas, bahkan semakin kuat. Pun ketika anak mereka lahir, aku merasa menjadi tantenya, tante yang sebenarnya. Bahkan sebelum kepergianku ke Jepang ini mereka mendiskusikan dan mencari-cari siapa kira-kira orang yang tepat untuk 'menjadi partner hidupku'.
Tapi kesepian, kala satu persatu mengarungi kehidupan yang baru, tetap saja terasa. Tak semua orang sanggup untuk mempertahankan jalinan kasih yang selama ini terjalin. Waktu bersama semakin terbatas, berkurangnya perhatian dan konsentrasi, dsb. Membuat kawan-kawan kita, tak lagi milik kita.
Tak ada yang abadi memang...
Tapi Dia tak pernah membiarkan kita benar-benar sendiri. Manusia datang dan pergi silih berganti dalam hidup kita. Memberi warna pada rasa, pada jiwa, memahatkan kenangan pada ingatan. Dan membuat kita tetap memiliki harapan akan sebuah pertemuan yang lebih indah di keabadian.
Kawanku yang lain mengingatkan: tidak ada yang perlu disesali secara berlebihan. Tidak ada hak kita atas mereka. Semuanya milik Allah dan akan kembali kepada Allah.
Pernyataan yang tegas, dan mengingatkanku akan hakikat mahluk.
Tapi sungguh aku ingin memohon, ya Rahman...
Bila waktuku tiba, semoga tak kubuat seorangpun patah hati. Karuniakan sebanyak mungkin cinta dalam hatiku untuk menyayangi sebanyak mungkin mahlukMu, dan berikan aku kekuatan dan kesempatan untuk membuktikan, bahwa aku selalu ada untuk mereka, terutama saat mereka memerlukanku. Adik-adikku tak kan kehilangan kakaknya, kawan-kawanku tak akan kehilangan sahabatnya, dan kakak-kakakku tak kan kehilangan adiknya.
Sungguh...
mereka bukan kehilangan saudara...tapi justru saudara mereka bertambah satu...
Amin...
Comments
ALlah peliharamu Ries..
~Salam Sayang dari temanmu
moga berkekalan hingga ke syurga.
Allahu yahfazukum.