Diambil dari arsip tulisan
---
040304
(angka yang bagus, senang rasanya bisa menulis di tanggal ini)
Libur musim dingin hampir usai. Empat belas hari hanya tersisa dua hari saja. Pfff...banyak sekali ternyata target yang belum dituntaskan. Buku kanji, weekly report, review,... Bahkan dua buah text book kuliah masih tersenyum manis di rak-belum tersentuh samasekali selama libur.
Berbeda dengan hari2 di awal libur yang tenang, hari2 terakhir ini intensitas meningkat cepat. Rapat2 online dan deadline2 terasa begitu memburu dan membuatku kadang sulit menghela nafas. Alhamdulillah satu persatu bisa dituntaskan. Meski ini belum apa2... Akan ada batas2 baru yang menunggu untuk dilewati.
Aku sedang pikir, siapakah yang sebenarnya memburu dan diburu? Kita atau waktu?
Nyatanya saat aku menemukan tanggal lahirku yang lain, aku merasa menjadi sangat tua... Ya...8 Dzulqaidah adalah hari lahirku di tahun hijriyah. Dan tahun ini, itu bertepatan dengan tanggal 1 Januari 2004. Tepat di tahun baru ini usiaku 26 tahun. Usia yang lebih dari cukup untuk mengatakan berhenti pada sesuatu yang sifatnya kekanak2an. Bukan berarti aku ingin berhenti menjadi seorang yang manis, yang ceria, yang kawai, yang pika2, yang selalu positif, atau lainnya. Tapi aku ingin berhenti menjadi orang yang tidak bertanggung jawab. Baik dari tanggung jawab kecil ataupun dari tanggung jawab kemanusiaan. Berhenti dari keegoisan, keinginan untuk menang sendiri.
Aku ingin berhenti dari kemunafikan...
Entahlah...aku sering sekali merasa jadi orang yang munafik. Karena banyak nilai yang kuketahui dan kupahami, hingga seolah nilai itu telah menjadi diriku, padahal tidak... Dan kadang2 aku tak memberi kesempatan pada diri sendiri untuk berkata apa adanya. Untuk melihat diriku apa adanya...bahwa aku memang belum apa2...bahwa banyak cacat dan cela dalam jiwaku
Aku masih saja menyukai pujian. Padahal pujian manusia hanya ada karena Allah saja yang membuat tabir yang menutupi aib dan cacat diri dari pandangan orang2 di sekelilingku. Dan kadang aku mencari pujian. Berusaha membuat diri seperti memenuhi apa yang diharapkan orang akan sebuah kebaikan. Lalu seperti apa sebenarnya aku? Kalau diri sendiri saja kita tak sanggup untuk menilainya, siapa lagikah yang akan menilai? Tuhan saja? Lantas membiarkan hari penghisaban menjadi penilai, dan kemudian segalanya terlambat. Lalu membiarkan penyesalan menjadi ending diri.
Tidak.
Aku ingin jujur berkaca
Sekarang.
---
040304
(angka yang bagus, senang rasanya bisa menulis di tanggal ini)
Libur musim dingin hampir usai. Empat belas hari hanya tersisa dua hari saja. Pfff...banyak sekali ternyata target yang belum dituntaskan. Buku kanji, weekly report, review,... Bahkan dua buah text book kuliah masih tersenyum manis di rak-belum tersentuh samasekali selama libur.
Berbeda dengan hari2 di awal libur yang tenang, hari2 terakhir ini intensitas meningkat cepat. Rapat2 online dan deadline2 terasa begitu memburu dan membuatku kadang sulit menghela nafas. Alhamdulillah satu persatu bisa dituntaskan. Meski ini belum apa2... Akan ada batas2 baru yang menunggu untuk dilewati.
Aku sedang pikir, siapakah yang sebenarnya memburu dan diburu? Kita atau waktu?
Nyatanya saat aku menemukan tanggal lahirku yang lain, aku merasa menjadi sangat tua... Ya...8 Dzulqaidah adalah hari lahirku di tahun hijriyah. Dan tahun ini, itu bertepatan dengan tanggal 1 Januari 2004. Tepat di tahun baru ini usiaku 26 tahun. Usia yang lebih dari cukup untuk mengatakan berhenti pada sesuatu yang sifatnya kekanak2an. Bukan berarti aku ingin berhenti menjadi seorang yang manis, yang ceria, yang kawai, yang pika2, yang selalu positif, atau lainnya. Tapi aku ingin berhenti menjadi orang yang tidak bertanggung jawab. Baik dari tanggung jawab kecil ataupun dari tanggung jawab kemanusiaan. Berhenti dari keegoisan, keinginan untuk menang sendiri.
Aku ingin berhenti dari kemunafikan...
Entahlah...aku sering sekali merasa jadi orang yang munafik. Karena banyak nilai yang kuketahui dan kupahami, hingga seolah nilai itu telah menjadi diriku, padahal tidak... Dan kadang2 aku tak memberi kesempatan pada diri sendiri untuk berkata apa adanya. Untuk melihat diriku apa adanya...bahwa aku memang belum apa2...bahwa banyak cacat dan cela dalam jiwaku
Aku masih saja menyukai pujian. Padahal pujian manusia hanya ada karena Allah saja yang membuat tabir yang menutupi aib dan cacat diri dari pandangan orang2 di sekelilingku. Dan kadang aku mencari pujian. Berusaha membuat diri seperti memenuhi apa yang diharapkan orang akan sebuah kebaikan. Lalu seperti apa sebenarnya aku? Kalau diri sendiri saja kita tak sanggup untuk menilainya, siapa lagikah yang akan menilai? Tuhan saja? Lantas membiarkan hari penghisaban menjadi penilai, dan kemudian segalanya terlambat. Lalu membiarkan penyesalan menjadi ending diri.
Tidak.
Aku ingin jujur berkaca
Sekarang.
Comments